Pedangdut Nana Mardiana dan Dua Citra ( Yulia Citra & Vita Jelly ) meriahkan Mutiara Ramadhan Radio Muara
https://www.kawunglarang.com/2023/04/pedangdut-nana-mardiana-dan-dua-citra.html
KAWUNGLARANG.COM - Pedangdut Nana Mardiana dan Dua Citra ( Yulia Citra & Vita Jelly ) turut memeriahkan acara Mutiara Ramadhan Radio Muara putaran ke 2 di lapangan parkir radio muara, Jalan Cipinang Baru Timur No. 15, Rawamangun Jakarta Timur Sabtu, 01 April 2023.
Selain dihadiri ketiga penyanyi dangdut senior, acara diisi dengan ceramah agama dari DR ( HC ) KH. Ahmad Fauzi.HM.MA
Dalam ceramahnya, sosok ulama pemimpin salah satu pondok pesantren dan juga penasehat di Forum Ulama dan Umaro Kecamatan Cakung ini menekankan pentingnya beramal di bulan suci ramadhan.
" Allah SWT sudah menjanjikan, apabila kita berbuat kebaikan di bulan suci Ramadhan. Tentunya pahala kita akan dilipat gandakan, termasuk pahala beramal " Ucap KH. Ahmad Fauzi
KH. Ahmad Fauzi juga mengajak kepada fans radio muara untuk memanfaatkan bulan suci ramadhan untuk selalu menebar kebaikan.
Sebelum digelarnya mutiara Ramadhan, acara dimeriahkan oleh lomba adzan yang diikuti puluhan peserta dengan dewan juri Ustad Drs. H. Hasan Ali dan dihibur oleh pendongeng islami Kak Dhani dan Chiko.
Di akhir acara yang dihadiri puluhan fans club radio muara ini dan perwakilan sponsor seperti WP Group, 3 pedangdut yakni Nana Mardiana, Yulia Citra dan Vita Jely menghibur fans dengan single terbaru dari mereka yakni " Hei Kawan " Ciptaan Nana Mardiana dan " Ampunan " Ciptaan Yulia Citra.
Nana Mardiana dan Dua Citra yakni Yulia Citra dan Vita Jelly mengaku sangat terkesan dengan kegiatan tersebut.
" Ini merupakan kegiatan diluar yang pertama kali di bulan suci, karena selama Ramadhan ini aku hanya fokus mengisi kegiatan di dalam rumah " Ucap Nana Mardiana
Sedang Yulia Citra dan Vita Jelly yang tergabung dalam " Dua Citra " mengaku, kegiatan ini sekaligus sebagai ajang silaturrahmi dengan radio - radio di Jakarta terutama Radio Muara.
Disamping itu, kegiatan ini juga tentunya sebagai salah satu bentuk promo mereka berdua yang saat ini mengusung single terbaru " Ampunan " karya dari Yulia Citra sendiri.(Ap)